Cara Menyembunyikan File Rahasia Dikomputer Yang Jarang Diketahui Orang

02 June 2020

Setelah menyembunyikan file yang sifatnya sangat rahasia di computer yang biasa digunakan bersama, misalnya komputer kantor atau komputer ditempat lain yang selalu digunakan banyak orang, Anda akan selalu merasa was-was setiap kali ada yang menggunakan komputer tersebut.

Cara Menyembunyikan File Rahasia Dikomputer Yang Jarang Diketahui Orang

Apalagi jika yang menggunakan computer itu orang yang paling tidak di inginkan untuk menemukannya, misalnya Bos atau orang yang membenci Anda, karena jika sampai menemukannya harga diri Anda akan jatuh dan bisa mengancam karir atau bisnis yang selama ini Anda rintis.

Ya, jika file Anda disembunyikan dengan cara memasukannya kedalam folder, lalu folder tersebut dimasukan kembali ke folder yang lain, pasti Anda selalu merasa khawatir akan ada yang bisa menemukannya, karena cara yang Anda gunakan untuk menyembunyikannya tidak aman,

Seharusnya jika ingin menyembunyikan sesuatu yang sangat rahasia Anda memilih cara yang paling Aman, yaitu dengan menyembunyikan attributnya menjadi tidak terlihat, cara ini jarang diketahui orang karena hanya yang suka mengutak-atik system yang biasanya mengetahui pengaturan ini.

Jadi sembunyikan file rahasia Anda dengan pengaturan ini, karena selain bisa membuat file Anda tersembunyi dengan aman, banyak manfaat yang bisa Anda rasakan, diantaranya Anda mengetahui cara melakukan pengaturan-pengaturan penting yang tidak diketahui banyak orang, seperti berikut ini:

1. Mengubah Pengaturan Default Pada Pengaturan Hidden Files And Folders

Pada pengaturan hidden files and folders secara default pilihannya adalah "Show hidden files, folders and drives" atau pilihan untuk menampilkan file, folder atau drive yang attribute nya disembunyikan, dengan memilih pengaturan ini maka file atau folder yang disembunyikan masih bisa dilihat.

Setelah mengetahui pengaturan ini apabila ingin file rahasia Anda tersembunyi dengan aman, Anda bisa mengganti pilihannya menjadi "Don’t show hidden files, folders or drives," setelah filenya dipindahkan keperangkat sendiri Anda bisa mengembalikan pengaturannya seperti semula lagi.

2. Menyembunyikan File, Folder Atau Drive Milik Orang Lain

Pilihan pertama pada pengaturan "Hidden files and folders" adalah "Don’t showhidden files, folders or drives" atau pilihan untuk tidak menampilkan file atau folder yang disembunyikan, jika memilih pengaturan ini maka semua file atau folder yang attribute nya di Hidden tidak akan diperlihatkan.

Dengan pengaturan ini file Anda atau file orang lain bisa disembunyikan dengan aman, tetapi saya tidak menyarankan Anda melakukan pengaturan ini pada file yang sangat berarti bagi orang lain, jika memang sangat perlu untuk melakukannya pastikan Anda sudah memperhitungkan segala risikonya.

3. Menampilkan File Atau Document Yang Disembunyikan Orang Lain

Pada pengaturan "Folder options" pilihan selanjutnya di pengaturan hidden files and folders adalah pengaturan "Show hidden files, folders and drives" atau pilihan untuk tetap menampilkan file, folder atau drive yang attribute nya disembunyikan, pengaturan ini adalah yang dipilih secara otomatis oleh system.


Apabila ingin menampilkan kembali file atau folder yang disembunyikan, Anda bisa menemukannya melalui pengaturan ini, Anda juga bisa memanfaatkannya untuk menemukan file atau folders milik orang lain yang disembunyikan, karena semua file atau folder yang tersembunyi akan ditampilkan.


Mungkin itu sebagian kecil manfaat yang bisa Anda rasakan setelah mencoba pengaturan ini, kini saatnya untuk saya jelaskan cara untuk mengerjakannya, dan untuk lebih memudahkan dalam melakukan pengaturannya semua tahapan nya akan saya jelaskan secara lengkap dibawah ini:

Tahap pertama menyembunyikan file adalah dengan mengubah pilihan "Show hidden files, folders and drives" menjadi "Don’t show hidden files, folders or drives, " nah untuk mengubah pilihan ini Anda harus membuka Folder Options kemudian mencari pengaturan Hidden files and folders.

Sementara untuk menemukan Folder Options Anda bisa mencarinya di menu Start, di drive C atau D, namun untuk memudahkan bagi yang bukan menggunakan windows 7, saya akan menggunakan menu Start untuk mencarinya.

Dan berikut ini langkah-langkah untuk menemukan pengaturannya:
  • Buka menu Start kemudian ketik "Folder" pada fitur pencarian, selanjutnya tekan enter.
  • Setelah folder options ditemukan silahkan di klik untuk membukanya.
Cara Menyembunyikan File Rahasia Dikomputer Yang Jarang Diketahui Orang
  • Selanjutnya pilih "view" kemudian cari "Hidden files and folders."
  • Setelah ditemukan pindahkan pilihan "Show hidden files, folders and drives" menjadi "Don’t show hidden files, folders or drives."
Cara Menyembunyikan File Rahasia Dikomputer Yang Jarang Diketahui Orang
  • Jika sudah selesai klik Apply kemudian Ok, Beres.
Nah tahapan untuk mengubah pilihan "Show hidden files, folders and drives" menjadi "Don’t show hidden files, folders or drives" telah selesai, selanjutnya kita tinggal melakukan tahap berikutnya yaitu mengatur file atau folder yang akan disembunyikan, caranya adalah sebagai berikut:
  • Lakukan klik kanan pada folder atau file yang akan disembunyikan.
  • Pilih "Properties" kemudian pada attributes pilih "Hidden" sampai terlihat tanda  ceklis.
Cara Menyembunyikan File Rahasia Dikomputer Yang Jarang Diketahui Orang
  • Berikutnya pilih Apply, setelah muncul perintah untuk melakukan konfirmasi, klik Ok.
  • Apabila jendela konfirmasi sudah tertutup pilih Ok lagi.
Setelah file atau folder attribute nya di Hidden lihat pada drive tempat menyimpannya, apabila file atau folder sudah tidak terlihat disana artinya Anda telah berhasil, tetapi jika masih ada silahkan ulangi lagi prosesnya dari awal siapa tahu ada yang terlewat yang membuatnya tidak berhasil.

Apabila Anda telah berhasil menyembunyikan file dengan aman, saatnya Anda mempelajari juga bagaimana cara untuk menampilkannya kembali, meskipun caranya sama seperti pada saat menyembunyikannya, tetapi untuk memperjelas saya akan menjelaskannya kembali dibawah ini.

Berikut ini cara untuk menampilkan kembali file, folder atau drive yang disembunyikan:
  • Ketik "Folder" pada fitur search programs and files.
  • Setelah terlihat Folder options silahkan di klik.
  • Pilih view lalu pindahkan pilihan Don’t show hidden files, folders or drives menjadi "Show hidden files, folders and drives"
  • Jika sudah selesai pilih Apply kemudian Ok.
Setelah mengubah pengaturan menjadi "Show hidden files, folders and drives" semua file yang disembunyikan akan terlihat kembali tetapi masih berbayang, untuk menormalkannya kembali anda harus menghilangkan tanda ceklis pada pilihan hidden attributes folder, caranya sebagai berikut:

  • Lakukan klik kanan pada folder atau file yang tampilannya berbayang.
  • Pilih Properties kemudian klik Hidden sampai tanda cekhlisnya hilang.
  • Berikutnya pilih Apply, apabila muncul perintah untuk mengkonfirmasi, klik Ok.
  • Setelah jendela konfirmasi tertutup klik Ok.
Apabila Anda telah selesai melakukan langkah-langkah seperti yang tadi saya sampaikan, file, folder atau drive yang tampilannya berbayang karena attributnya di Hidden akan normal kembali.

Seperti itulah cara yang tepat untuk menyembunyikan file rahasia dikomputer yang jarang diketahui orang, semoga setelah mengetahui pengaturan ini Anda tidak akan kebingungan lagi ketika harus mengamankan file atau document
yang sangat penting dikomputer yang selalu digunakan bersama.



6/02/2020

0 komentar:

Post a Comment